Cheese Stick Stroberi
Cheese Stick Stroberi (atau cistik) adalah camilan yang disenangi karena rasanya yang gurih dan “kriuk”nya. Tidak berbeda dengan penganan ringan lainnya, cheese stick dianggap sebagai makanan selingan atau camilan teman minum teh atau sebagai teman bagi makanan lainnya, misalnya mie bakso. (cistik dinamakan juga “kering”)
Namun, bagaimana kalau penganan gurih ini dipadukan dengan stroberi? Hasilnya tentu adalah sebuah perpaduan yang lezat dan tentu saja sehat. Cistik Stroberi atau Strawberry Cheese Stick menjadi makanan camilan yang menyehatkan. Stroberi yang mengandung banyak serat dapat melengkapi gurihnya cistik sehingga menjadi sebuah makanan selingan yang bukan sekedar selingan, tapi juga menyehatkan karena sayuran yang terkandung di dalamnya.
Stroberi yang biasanya sudah menarik untuk dimakan dalam bentuk biasa, kini dapat dinikmati dengan rasa yang lebih menarik dan menyenangkan. Anak-anak pun yang biasanya kurang menyukai stroberi, dapat menikmatinya karena mereka sangat menyukai makanan ringan layaknya kerupuk.
Sirup Stroberi 800 ml
Sirup Stroberi adalah Sebuah cairan kental dan lengket yang terbuat dari jus Stroberi yang direbus dengan gula.
Bahan Sirup Stroberi :
- Stroberi 500 gram, siangi, cuci bersih
- Gula pasir 500 gram
- Air 150 ml
- Garam 1/2 sendok teh
- Pewarna makanan merah stroberi secukupnya
Cara membuat Sirup Stroberi :
- Pisahkan sari buah dan ampas stroberi dengan blender atau juice extraktor. Sisihkan.
- Campur sari buah stroberi, gula pasir, air dan garam. Rebus di atas api kecil hingga gula larut dan kental. Angkat dan biarkan uap panasnya hilang.
- Tambahkan pewarna dan esen stroberi. Aduk rata.
- Sirup stroberi siap digunakan.
Untuk 800 ml
Sirup Stroberi 700 ml
Sirup Stroberi adalah Sebuah cairan kental dan lengket yang terbuat dari jus Stroberi yang direbus dengan gula. Diminum dengan menambahkan air secukupnya, lebih enak lagi dengan ditambahna Es batu.
Resep untuk Sirup isi 700 ml
Bahan :
- 1 kg buah strawberry
- 3 ons Gula Pasir
Cara Membuat :
- Blender 1 kg strawberry, kemudian saring dan cukup ambil sarinya saja.
- Panaskan strawberry tersebut, dicampur dengan 3 ons gula pasir dengan api kecil, aduk perlahan sampai gula pasir larut.
- Setelah gula pasir larut, matikan api.
- Diamkan sampai suhunya lebih dingin 80%, kemudian angkat dari panci, lalu masukan ke botol.
- Barulah proses pemasangan label dan proses pengemasan atau packing. Sirup siap dipasarkan.
Sumber : Edisi Peluang Usaha No.: 24/THN IV/2009 31 Juli 2009
Dodol Stroberi
Nikmatnya makan dodol Stroberi buatan ibuku. Biasanya ibuku membuat dodol Stroberi ketika hasil panen Stroberi di Ciwidey lagi melimpah ruah atau Stroberi yang tidak laku dijual langsung karena terlalu kecil atau kembalian dari toko-toko penjual Stroberi yang pasti harganya cukup murah.
Ibuku membuatnya dengan campuran gula batu atau gula merah yang di aduk berjam-jam diatas wajan dengan kayu bakar. Mengapa masih menggunakan kayu bakar? ada dua alasan mengapa ibuku masih menggunakannya.
Pertama, untuk menjaga rasa nikmat dodol yang lebih alamiah dan mantap. Sama halnya ketika kita memasak nasi dengan kayu bakar akan lebih nikmat dibanding memanfaatkan alat pemasak nasi modern. Kedua, karena memang kayu bakar masih menjadi andalan ibuku untuk memasak dibanding kompor gas atau minyak tanah yang harganya selangit itu.
Nah Anda tertarik untuk membuatnya? berikut resep cara memasak dodol Stroberi ala ibuku beserta bahan-bahan yang perlukan:
- Buah Stroberi secukupnya
- Gula merah secukupnya atau bisa juga gula batu
- Agar-agar untuk mempercepat pengeringan dan agar rasanya semakin nikmat. Anda bisa membeli agar Swallow.
Cara memasak :
- Kupas buah Stroberi dan potong-potong menjadi banyak bagian, lalu buang bijinya.
- Buah Stroberi yang sudah dikupas campurkan gula merah atau gula batu.
- Sebelumnya panaskan wajan diatas kayu bakar kurang lebih 5 menit (kalau seandainya anda memasak dengan kayu bakar).
- Masak Buah Stroberi yang sudah di campur gula merah atau gula batu di wajan.
- Aduk terus, biasanya dalam 4 jam dodol akan matang.
- Jika sudah kelihatan padat, lembut dan berwarna cokelat gelap, campurkan dengan agar-agar. Aduk lagi hingga merata. Ketika sudah keliahatan matang, angkat dan dinginkan. Jika sudah, bungkuslah kecil-kecil dengan potongan plastik.
- Sekarang dodol siap dimakan.
Selamat mencoba…
Semakin lama dodol Stroberi tersimpan, maka rasanya akan semakin enak. Biasanya dodol Stroberi akan tahan maksimal hingga dua bulan.
Read more: http://stro-beri.com/kerupuk-stroberi/#ixzz5qhwHB77B